Inilah 15 Tips dan Cara Ibu Hamil dan Janin Tetap Sehat
Untuk para ibu hamil tentu akan sangat bahagia dengan kabar tersebut, terlebih-lebih jika itu anak pertama. Agar bumil dan janin tetap sehat sampai proses persalinan tentu ada beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu :
1. Periksa ke dokter atau bidan secara rutin, hal ini dilakukan agar jika terjadi sesuatu yang membahayakan segera mendapat pertolongan.
2. Konsumsilah makanan yang memiliki nutrisi yang baik, sehingga perkembangan dan pertumbuhan janin terjaga dan sehat.
3. Harus menghindari asap rokok. Bumil sangat dilarang merokok karena rokok mengandung zat kimia yang dapat membahayakan pertumbuhan janin. Begitu pula, bumil jangan sampai menjadi perokok pasif (menghisap udara rokok orang lain), karena hal ini sama saja akibatnya seperti perokok aktif.
4. Minumlah air putih yang cukup minimal 8 gelas perhari, diusahakan lebih dari ukuran tersebut. Hal ini bertujuan agar cairan didalam tubuh terpenuhi, jangan sampai terjadi dehidrasi.
5. Dilarang mengkonsumsi jamu dan obat-obatan, jika Anda sedang mengalami sakit seperti demam, batuk maka konsultasikan ke dokter, jangan sembarangan meminum obat dan jamu, karena bisa membahayakan kesehatan janin.
6. Sebaiknya kurangi penggunaan kosmetik, hal ini dikarenakan kosmetik mengandung zat kimia. Tentu zat kimia tersebut tidak baik untuk perkembangan janin yang ada di dalam perut.
7. Istirahatlah yang cukup, jangan sampai kurnag tidur yang bisa menyebabkan badan cepat capek dan lelah bahkan bisa terjadi anemia. Tidur yang cukup yaitu 8 jam tidur malam, dan sebaiknya tidur siang juga dilakukan minimal 1/2 jam agar badan tidak lelah.
8. Hindari makan makanan yang setengah matang dan mentah seperti lalapan, karena tidak baik untuk perkembangan janin, janin kelak bisa dilahirkan cacat dan mengalami keterbelakangan mental.
9. Agar badan tidak kaku, maka sebaiknya olahraga dilakukan. Pilih olahraga yang ringan-ringan saja seperti jalan santai di pagi hari atau bisa juga melakukan senam ibu hamil.
10. Perbanyak makan makanan jenis sayuran dan buah-buahan agar nutrisi di dalam tubuh terpenuhi.
11. Jika ada orang yang mengatakan mitos-mitos tentang kehamilan, jangan langsung dipercaya. Sebaiknya cari dulu kebenarannya seperti membaca buku, tanya ke dokter, browsing di internet.
12. Jika suami Anda perokok, maka nasehati beliau agar berhenti merokok karena bisa mengakibatkan janin tumbuh tidak sempurna.
13. Hindari berinteraksi langsung dengan binatang peliharaan karena di khawatirkan kuman-kuman di binatang tersebut dapat masuk ke tubuh bumil.
14. Jangan melakukan pekerjaan yang terlalu berat, karena bisa menyebabkan keguguran.
15. Sebaiknya hindari menggunakan zat kimia secara langsung seperti pembersih lantai karena bisa menyebabkan janin tumbuh tidak sehat.
Demikianlah artikel mengenai
15 tips dan cara ibu hamil dan janin tetap sehat, semoga bermanfaat.
Baca juga artikel berikut :
Strategi Bisnis Internet Melalui Facebook
Artikel keren lainnya: